Alumni Career Employment Center (ACEC) Universitas Muhammadiyah Surakarta kembali menyelenggarakan Workshop Kewirausahaan yang bertemakan “Menumbuhkan Mental Wirausaha Baru” pada hari Kamis, 05 Juli 2019, di Ruang Seminar Lantai 7 Gedung Induk Siti Walidah UMS, Surakarta. Peserta yang mengikuti sebanyak 220 Mahasiswa.
Workshop dibuka oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan yaitu Prof. Taufik Kasturi, S.Psi., M.Si., Ph.D, dalam sambutannya beliau memberikan pembekalan bagi para peserta lebih memerhatikan pada peluang berwirausaha. Kemudian dilanjutkan sambutan dari Kepala Bagian ACEC UMS Bapak Drs. Suyatmin Waskito Adi, M.Si, dalam sambutannya, beliau memberikan arahan kegiatan kepada pada peserta agar dapat memanfaatkan waktu workshop ini dengan sebaik mungkin dan bertanya sebanyak mungkin mengenai peluang berwirausaha. Dilanjutkan dengan materi dari Bapak Dr. Ir. Suranto, S.T.,M.M.,M.Si, beliau mejelaskan mengenai bagaimana cara menumbuhkan semangat berwirausaha kepada mahasiswa. Berikut adalah ringkasan materi yang disampaikan:
1. Menumbuhkan semangat berwirausaha oleh mahasiswa untuk memulai merancang suatu usaha dari yang sederhana, menjadi luas dan besar. Rasa percaya diri mahasiswa akan dibentuk pada workshop tersebut dengan memberikan suatu contoh dan tipsnya agar tidak takut memulai berwirausaha.
2. Urgensi / pentingnya membangin Personal Brand dalam diri seserang.
3. Personal Audit : Identifikasi Own Brand Strengths
4. Personal Dream : identifikasi dan menentikan Brand Target:
o Visi dan tujuan,
o Personality dan goals
5. Personal Brand Identify System: Create Your Personal Brand / Personal Qualities:
o Your personal attributes: Personality,
o Your Passions : Competencies, and
o Your Values / Benefits.