Workshop Internal Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI) 2018 yang memiliki tujuan menumbuhkan karakter wirausaha untuk mengembangkan usaha didukung dengan modal yang diberikan dengan pendampingan secara terpadu dan Menumbuhkembangkan wirausaha baru kreatif yang inovatif berbasis Iptek. Selaras dengan tujuan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) untuk mendidik mahasiswa menjadi seorang akademisi, namun juga fokus pada pengalian kompetisi bisnis pada mahasiswa. Hal ini diwujudkan dengan penyelenggaran Workshop KBMI yang diselenggarakan oleh UMS melalui unit Alumny Career and Employment Center (ACEC) selaku penyelenggaraan acara Workshop KBMI. Adapun luaran yang dapat digunakan untuk mengukur keberhasilan program dapat dilihat tercapai-tidaknya tujuan program yang secara umum adalah meningkatnya kuantitas dan kualitas mahasiswa wirausaha dan meningkatnya unit bisnis mahasiswa yang berhasil dikembangkan.
Berhubungan dengan diselenggarakan Kompetisi Bisinis Mahasiswa Indonesia oleh DIKTI tahun 2018 yang diawali dengan penguploadan proposal dimulai dari 28 April 2018, maka dalam membantu mahasiswa dalam menuangkan ide, gagasan, dan pandangan mengenai apa itu KBMI, ACEC mengadakan acara Workshop Internal mahasiswa UMS yang dilaksanakan pada hari sabtu, 7 April 2018 dan diikuti oleh 80 peserta yang merupakan mahasiswa aktif UMS. . Kegiatan ini dilaksanakan mulai dari pukul 08.00-12.00 WIB di Ruang Seminar Walidah lantai 7.
Acara ini dibuka langsung oleh Drs. Suyatmin, M.Si Kabag Alumny Career and Employment Center (ACEC).